cropped-cropped-cropped-mipacko-web.png

Artikel Bahaya & Risiko Penyakit Jika Menggunakan Handuk Lembap

Mengapa Dilarang Menggunakan Handuk yang Lembap?

Tahukah Anda handuk yang lembap merupakan tempat berkembang biak bagi bakteri.

Jika dibiarkan lembap maka akan menjadi sarangnya bakteri yang bisa menyebabkan kulit gatal-gatal bahkan alergi.

Marilyn C. Roberts, seorang profesor ilmu kesehatan lingkungan di University of Washington School of Public Health mengatakan masalah terbesar dengan handuk adalah kelembapan yang konsisten.

“Ada pertumbuhan bakteri yang cepat pada handuk yang basah…”

Handuk mandi akan menyentuh langsung kulit Anda sehingga keamanan bahannya sangat diutamakan.

Efek bakteri pada handuk lembab biasanya dapat menyebabkan infeksi radang tenggorokan yang dapat memicu batuk, ruam dan gatal pada kulit, serta kulit kepala gatal.

Penting bagi Anda untuk mencari handuk mandi yang aman dan nyaman, terlebih untuk Anda yang memiliki kulit sensitif terutama bayi dan anak-anak karena dapat berisiko iritasi.

Untuk menjaga kesehatan Anda dan keluarga, handuk mandi microfiber adalah pilihan yang tepat.

Apa Itu Microfiber ?

Microfiber merupakan serat sintetis kombinasi dari kain nylon dan polyester.

Bahan ini terbuat dari serat halus yang diproses secara khusus yang akan mencegah bakteri menempel pada handuk.

Dengan material yang dapat kering secara cepat setelah digunakan, bahkan tidak membutuhkan sinar matahari langsung untuk mengeringkannya, cukup dengan suhu ruangan saja.

Selain itu, microfiber khas dengan kelembutannya, ringan, dapat mengering 3x lebih cepat dari kain katun dan berdaya serap tinggi.

Kenapa Harus Ganti Handuk Lama Dengan Handuk Microfiber?

Handuk Microfiber dapat tahan lebih lama dibandingkan Handuk dari bahan katun. Ini dia segudang manfaat handuk microfiber dibanding dengan handuk biasa:

  • Mempunyai daya kapiler yang mampu menyerap air lebih banyak sehingga membuat permukaan handuk cepat kering, tidak lembap dan bersih sempurna.
  • Memiliki diameter benang 100x lebih kecil dari 1 helai rambut manusia sehingga sangat lembut dan nyaman di kulit.
  • Hypoallergenic, tidak menyebabkan masalah bagi penderita alergi karena mengandung Anti Septik Alami sehingga lebih HIGIENIS dan tidak khawatir lagi dengan gatal-gatal di kulit sehabis mandi.
  • Dengan bahan yang tidak mudah menyusut karena dilengkapi dengan jahitan ganda untuk mengurangi disintegrasi setelah dicuci. Anda dapat menghemat biaya karena bahan microfiber dapat digunakan selama bertahuntahun.

Temukan segudang manfaat lainnya disini…

Ketika anda menggunakan Handuk Microfiber setelah mandi, anda akan dengan mudah dan cepat mengeringkan tubuh hingga bersih tuntas maksimal.

Copyrights © 2023 | Mipacko